Kecanduan Minum Kopi dan Efek Negatifnya

Efek Negatif Kecanduan Minum Kopi - Pakar Medis
Kopi merupakan minuman yang digemari oleh banyak orang. Kopi bermanfaat untuk meningkatkan mood dan juga membantu proses pembakaran didalam tubuh. Namun dibalik manfaatnya, kecanduan minum kopi ternyata memiliki dampak negatif juga. Seseorang bisa merasakan efek samping disebabkan mengkonsumsi kopi berkafein tinggi dan juga berlebihan.

Kopi
Berapa banyak kopi yang baik untuk diminum dalam sehari?
Meminum kopi dengan jumlah yang tidak berlebihan aman bagi tubuh, tetapi mengkonsumsi kafein dalam jumlah besar sekitar 1000mg atau setara dengan enam gelas kopi sehari dapat memicu efek samping.

Apa saja efek samping kecanduan minum kopi?
Berikut ini beberapa efek samping kecanduan ngopi secara garis besar yang sering dikeluhkan, antara lain.

Susah tidur atau Insomnia 
Kafein membuat mata tetap terjaga. Sehingga konsumsi kafein yang berlebihan membuat anda susah tidur.

Perasaan Jantungan atau Cemas dan Gelisah
Kafein juga meningkatkan rasa kewaspadaan. Kafein yang berlebihan membuat anda merasa gelisah, dan mempengaruhi sistem syaraf.

Gangguan Buang Air Kecil
Kafein juga memiliki sifat diuretik, yaitu suati keadaan yang mengakibatkan meningkatnya laju pengeluaran urine.

Sakit Kepala
Kafein dalam jumlah sedang memberikan efek menyenangkan tetapi dalam jumlah besar dapat menyebabkan sakit kepala. Misalnya setelah minum 5-6 gelas kopi sehari.

Selain beberapa efek negatif yang sudah dipaparkan diatas, berikut ini adalah efek negatif lainnya.

  • Perasaan mual
  • Perut kembung atau gangguan pencernaan
  • Naiknya asam lamung
  • Tekanan darah meningkat
  • Peningkatan gula darah
  • Denyut jantung meningkat
Disamping itu sebaiknya para penderita penyakit darah tinggi, diabetes, dan penyakit hati mengindari minum kopi. Kopi dalam jumlah sedikit sampai sedang memang menyehatkan dan bermanfaat baik, tetapi dalam jumlah berlebih bisa menjadi berbahaya. Perhatikan pola minum kopi anda.

1 komentar untuk "Kecanduan Minum Kopi dan Efek Negatifnya"